9 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Agar Tidur Nyenyak

9 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Agar Tidur Nyenyak

9 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Agar Tidur Nyenyak

9 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Agar Tidur Nyenyak – Hidung tersumbat pada bayi adalah kondisi yang dapat membuat bayi menjadi tidak nyaman dan sulit bernapas. Kondisi ini biasanya di sebabkan oleh tumpukan lendir akibat pilek, flu, atau alergi.

Namun, cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi tidaklah sulit jika Anda mengetahui langkah-langkah yang tepat. Agar si kecil kembali nyaman dan bisa bernapas dengan lega, mari simak beberapa cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi dalam artikel berikut ini.

Cara Mengatasi Hidung Tersumbat pada Bayi

Hidung tersumbat pada bayi umumnya akan membuat kualitas tidur bayi menurun karena ia tidak bisa bernapas dengan lega saat malam hari. Penyebab hidung tersumbat pada bayi ini umumnya di karenakan penumpukan lendir di dalam hidung.

Sebetulnya, lendir tersebut merupakan mekanisme alami pada tubuh bayi untuk mengeluarkan kuman. Meskipun umumnya tidak berbahaya, namun kondisi ini tidak hanya dapat membuat bayi kesulitan bernapas tetapi juga batuk-batuk. Kingpro88

Jadi, sebagai orang tua, apa yang harus di lakukan jika hidung bayi tersumbat? Ketahui beberapa cara mengatasi hidung tersumbat selengkapnya berikut ini.

1. Memastikan Asupan Cairan Terpenuhi

Salah satu cara meredakan hidung tersumbat pada bayi adalah dengan memastikan bahwa kebutuhan cairan tubuh si kecil telah terpenuhi. Tercukupinya asupan cairan akan membantu mengatasi tenggorokan kering dan mengencerkan lendir di dalam hidung.

Guna memenuhi kebutuhan cairan tubuh pada bayi, berikan ASI eksklusif sesering mungkin apabila ia berusia di bawah enam bulan. Namun, jika bayi sudah menerima MPASI, berikan air putih hangat sesuai takaran dan hindari memberikan minuman manis terlalu sering.

2. Membersihkan Lendir dan Ingus

Lendir atau ingus bayi saat pilek terkadang bisa mengeras dan menjadi kerak apabila tidak di bersihkan dengan rutin. Membersihkan hidung bayi akan membantu mencegah dan meredakan penyumbatan hidung akibat lendir. Agar mudah melakukannya, Anda bisa membersihkan hidung bayi ketika ia sedang tertidur.

3. Mengatur Posisi Tidur Bayi

Cara mengatasi hidung tersumbat berikutnya adalah dengan memperbaiki posisi tidur si kecil. Atur posisi tidurnya dengan meninggikan kepala bayi lebih tinggi daripada dada. Posisi ini akan membuat ia lebih mudah untuk menghirup udara dan mencegah lendir mengalir ke dalam rongga hidung.

Meninggikan posisi kepala bayi juga membuat lendir tidak mudah menggumpal di dalam hidung. Dengan begitu, bayi bisa lega saat bernapas meski sedang pilek.

4. Menepuk Punggung Bayi Perlahan

Umumnya, bayi akan cenderung rewel apabila tidur dalam posisi telentang saat mengalami hidung tersumbat. Maka dari itu, cobalah untuk menggendong bayi dalam posisi tegak sambil menidurkannya kembali ketika ia sudah tenang.

Cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi juga bisa di lakukan sambil menepuk-nepuk punggung bayi secara perlahan. Atur posisinya menjadi tengkurap, lalu tepuk punggungnya pelan-pelan ini. Cara ini akan membantu mengeluarkan lendir yang menyumbat hidung.

5. Menggunakan Pelembap Udara

Salah satu cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi di malam hari adalah memasang pelembap udara atau humidifier. Uap yang di hasilkan humidifier bermanfaat untuk membuat ruangan menjadi lebih lembap dan hangat, sehingga bisa mencegah lendir di dalam hidung bayi mengeras yang menyebabkan hidung tersumbat.

6. Menyedot Ingus dengan Bulb Syringe

Bulb syringe adalah alat penyedot ingus yang bisa di gunakan untuk mengeluarkan lendir dari hidung. Untuk menggunakan bulb syringe, pertama-pertama pencet bagian yang menggembung pada alat.

Lalu, masukkan pipet ke dalam lubang hidung bayi kemudian lepaskan bagian yang menggembung. Dengan begitu, lendir akan keluar dan tersedot masuk ke dalam alat.

9 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Pada Bayi Agar Tidur Nyenyak

Cara mengatasi hidung tersumbat yang satu ini cocok di gunakan untuk bayi berusia di bawah 6 bulan. Namun, jika belum pernah menggunakannya, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter mengenai cara penggunaan yang tepat.

7. Mandikan Bayi dengan Air Hangat

Memandikan si kecil dengan air hangat juga bisa menjadi salah satu cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi di rumah. Uap dari air panas akan membantu mengencerkan tumpukan lendir di dalam hidung bayi dan meredakan hidung tersumbat.

Setelah mandi, Anda bisa memberikan pijatan pada hidung, dahi, pelipis, dan tulang pipi si kecil untuk membantunya bernapas lebih nyaman. Namun, hindari menggunakan balsem pada bayi karena justru bisa memberikan efek samping buruk.

8. Berjemur saat Pagi Hari

Selain memandikan bayi dengan air hangat, cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi berikutnya adalah berjemur di pagi hari . Sinar matahari yang hangat dapat membantu meredakan gejala hidung tersumbat. Selain itu, berjemur di pagi hari juga dapat meningkatkan imun tubuh bayi, sehingga si kecil tidak mudah terserang virus dan bakteri.

9. Berkonsultasi dengan Dokter Anak

Cara mengobati hidung bayi tersumbat selanjutnya adalah berkonsultasi dengan dokter. Saat bayi mengalami hidung tersumbat sebaiknya segera periksakan ke rumah sakit. Dokter akan memeriksa dan mencari tahu penyebab hidung tersumbat, sehingga bisa memberikan pengobatan yang sesuai.

Dalam hal ini, Anda dapat mengunjungi Siloam Hospitals terdekat di kota Anda. Siloam Hospitals merupakan penyedia layanan kesehatan yang memiliki standar pelayanan dengan kualitas terjaga di Indonesia.

About the Author

You may also like these